Home » » Burung Tekukur

Burung Tekukur

Karakter:
Tubuh berukuran sedang (30 cm).
Warna coklat kemerahjambuan. Ekor tampak panjang. Bulu ekor terluar dengan tepi putih tebal. Bulu sayap lebih gelap dibanding tubuh. Ada bercak-bercak hitam putih khas pada leher.
Iris jingga, paruh hitam, kaki merah.
Hidup bersahabat dengan manusia. Mencari makan di permukaan tanah. Sering duduk berpasangan di daerah terbuka. Bila terganggu terbang rendah di permukaan tanah, dengan kepakan sayap pelan.
Makanan: biji rumput.
Sarang sederhana, datar, berupa ranting tersusun pada semak-semak rendah.
Telur berwarna  putih polos, jumlah 2 butir.
Berbiak sepanjang waktu.

Habitat:
Tempat terbuka, lapangan, kebun, tegalan, perkampungan.

Penyebaran:
Asia tenggara, Sunda Besar.
Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, Nusa Tenggara.
Introduksi: Sulawesi, Maluku
 


Status:
Penetap.
Jumlah sedang dan frekuensi sering.
Peringkat perjumpaan: (1) sangat mudah.

0 comments:

Search

Popular Posts

Blog Archive