Suaranya berupa celotehan khas yang terdengar menyerupai kata “chsh…” berdesis rendah yang diulang cepat 4-6 kali, kualitas bunyi menyerupai burung yang jauh lebih kecil. Saat saling berkejaran, celotehan “swee” indah, diulang-ulang.
Burung ini merupakan spesies burung Endemik yang hanya sanggup dijumpai di tempat Peg. Jayawijaya, Papua.
Tempat Hidup dan Kebiasaan Mengunjungi batas atas hutan dan semak belukar sub-alpin pada ketinggian 3300-4500 m untuk mencari makan di semak belukar rendah dan di permukaan tanah. Memakan buah, biji rerumputan, artropoda, dan kemungkinan nektar. Terbang tersentak-sentak dari semak ke semak.
0 comments:
Post a Comment